Senin, 31 Oktober 2022

Hi. AM SYAFI’I WAKIL BUPATI KABUPATEN TANGGAMUS BUKA ACARA SEMARAK KEMERDEKAAN KE-77 SE-YAYASAN PENDIDIKAN AL-MA'RUF



MA Al-Ma’ruf-Hi. AM Syafi’i selaku Wakil Bupati Kabupaten Tanggamus membuka acara Semarak Kemerdekaan ke-77  Se-Yayasan Pengembangan Pendidikan Al-Ma’ruf Margodadi (YPPAM). (Senin, 15 Agustus 2022)

Bapak Hi. AM Syafi’i dalam sambutannya menyampaikan bahwa momentum perayaan kemerdekaan seperti inilah yang mampu memupuk semangat insan pelajar, yang harapannya setiap dari kita mampu memiliki makna mendalam terkait kemerdekaan, bangsa yang merdeka bukan hanya mereka yang sigap siap maju paling depan, namun mereka ialah generasi yang mempu berfikir cerdan kritis serta cermat dalam pergaulannya.

Acara Semarak Kemerdekaan Indonesia ke-77 yang mulanya hanya akan diadakan dan diikuti oleh siswa/siswi, guru serta staf MA Al-Ma.ruf Margodadi namun melihat antusis yang menggebu dari masyarakat juga diiringi rasa rindu yang mendalam akan kemeriahan kemerdekaan sehingga kegiatan ini dilaksanakan dengan melibatkan semua elemen Masyarakat, Aparatur Pemerintahan Pekon serta semua Instansi pendidikan yang ada di sekitar Lingkup Madrasah Aliyah Al-Ma’ruf  Margodadi, Mulai dari PAUD, TK, SD/MI, dan MTS.

Acara dilaksanakan dihalaman MA Al-Ma’ruf Margodadi selain bapak Hi AM Syafi’i, acara ini juga dihadiri oleh Ketua TP PKK Kabupaten Tanggamus Hj. Sri Nilawati Syafi’i, Pj Pekon Margodadi, Ketua Yayasan Al-Ma’ruf, segenap panitia, serta sekitar 1100 peserta jalan sehat yang merupakan pelajar serta masyarakat di pekon Margodadi.

Rangkaian Acara Semarak Kemerdekaan Indonesia ke-77 Berlangsung selama 3 hari, hari pertama pembukaan di buka dengan kegiatan jalan sehat, lomba kebersihan kelas dan desa, hari kedua lomba mewarnai, Gerak Jalan Kreasi umum, dan juga solosong, sebagai puncak di hari ketiga dilaksanakan upacara peringatan kemerdekaan Indonesia yang digelar di lapangan Margodadi dan ditutup dengan kegiatan Fashion Show.











Comments

maalmaruf

Kepala Madrasah

MA Al-Ma'ruf adalah sebuah Madrasah Aliyah yang setingkat dengan Sekolah Menengah Atas (SMA) yang bercirikhaskan Agama Islam .